PENGARUH EDUKASI GIZI DAN KESEHATAN PRAKONSEPSI MENGGUNAKAN VIDEO DENGAN INTERNET-BASED TERHADAP ASUPAN ZAT BESI DAN VITAMIN C PADA WANITA USIA SUBUR (WUS) DI KABUPATEN BANTUL

Authors

  • Tria Dana Aulianti Program Studi S1 Gizi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Alma Ata Yogyakarta, Indonesia
  • Arif Sabta Aji Program Studi S1 Gizi, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Alma Ata Yogyakarta, Program Studi S2 Kesehatan Masyarakat, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Alma Ata , Indonesia
  • Yhona Paratmanitya 2 Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, Universitas Alma Ata , Indonesia

Keywords:

Education, nutrition, iron, vitamin C, intake

Abstract

ABSTRACT
Anemia in the women reproductive age is a public health problem. Anemia prevalence in
Indonesia shows 48.9% and 32% among pregnant women and adolescent, respectively. The
effect of anemia is significant for adolescent health. This study aims to determine the effect of
education in nutrition and preconception health on Iron (Fe) and vitamin C intake in women aged
15-18 years in Bantul Regency. This is a quasi-experimental research design with pretest and
posttest was used. Of 142 students divided to the experimental (n=71) and control (n=71) groups
from SMK 1 Sewon and SMK 1 Pandak. Educational videos were created and uploaded in the
YouTube. Semi Quantitative Food Frequency Questionnaires (SQ-FFQ) was used to assess the
iraon and vitamin C intake. Mann-Whitney test was used to assess the association between
variables with SPSS 23.0. There was a significant difference of iron intake in before and after
intervention in the experimental group (p=0,002). The student’s iron intake also differences
between the control and experimental groups after the posttest (p?0,001). The difference in
average vitamin C intake before and after the intervention had a significance (p=0,002). However,
the mean difference between the experimental and control groups was not significant (p=0,039).
There was an increase in Fe and vitamin C intake among students after providing video
education. Anemia prevention through video education potential to be implemented in school
program to improve status of the iron and vitamin C intake among students.


ABSTRAK
Anemia pada Wanita Usia Subur (WUS) merupakan masalah kesehatan masyarakat. Prevalensi
anemia di Indonesia masing-masing menunjukkan 48,9% dan 32% pada ibu hamil dan remaja
puteri. Pengaruh anemia sangat penting bagi kesehatan remaja. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui adanya pengaruh pemberian edukasi gizi dan kesehatan prakonsepsi terhadap asupan zat besi (Fe) dan vitamin C pada wanita usia 15-18 tahun di Kabupaten Bantul.
Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuasi eksperimen dengan pretest dan posttest.
Sebanyak 142 siswa dibagi menjadi kelompok intervensi (n=71) dan kontrol (n=71) dari SMK 1
Sewon dan SMK 1 Pandak. Video pendidikan diunggah dan diakses di YouTube. Kuesioner
Frekuensi Makanan Semi-Kuantitatif (SQ-FFQ) digunakan untuk menilai asupan zat besi dan
vitamin C. Uji Mann-Whitney digunakan untuk menilai hubungan dalam SPSS versi 23.0. Hasil
penelitian menyatakan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna antara asupan zat besi
sebelum dan sesudah intervensi pada kelompok intervensi (p=0,002). Asupan zat besi siswa
juga berbeda antara kelompok kontrol dan intervensi setelah posttest (p?0,001). Perbedaan rata
rata asupan vitamin C sebelum dan sesudah intervensi bermakna (p=0,002). Namun, perbedaan
rata-rata antara kelompok intervensi dan kontrol tidak signifikan (p=0,039). Sebagai kesimpulan
adalah terdapat peningkatan asupan zat besi dan vitamin C pada siswa setelah diberikan
edukasi dalam bentuk video. Pencegahan anemia melalui video berpotensi diimplementasikan
pada program untuk meningkatkan status asupan zat besi dan vitamin C di kalangan pelajar. 

Published

2023-07-31

How to Cite

Aulianti, T. D. ., Aji, A. S., & Paratmanitya , Y. . (2023). PENGARUH EDUKASI GIZI DAN KESEHATAN PRAKONSEPSI MENGGUNAKAN VIDEO DENGAN INTERNET-BASED TERHADAP ASUPAN ZAT BESI DAN VITAMIN C PADA WANITA USIA SUBUR (WUS) DI KABUPATEN BANTUL. Media Gizi Mikro Indonesia, 15(1), 1–12. Retrieved from https://e-journal.poltekkesjogja.ac.id/index.php/MGMI/article/view/2246

Citation Check